Penyebab Buang Air Besar Berdarah Dan Solusinya

Buang air besar berdarah, pasti akan membuat Anda terkejut dan merasa takut dengan jenis penyakit tertentu. Feces dikeluarkan dari anus sebagai bentuk dari sisa hasil pencernaan tubuh yang telah melewati organ pencernaan. Makanan masuk ke dalam tubuh lewat mulut lalu ke kerongkongan dan sampai di bagian lambung. Setelah itu usus kecil akan menyerap makanan sesuai dengan jenis sari makanan yang tersedia. Sisanya dengan bantuan enzim akan terserap oleh usus besar, kemudian masuk ke saluran anus yang keluar dalam bentuk feces. Kondisi feces menjadi salah satu tolak ukur untuk masalah kesehatan tubuh. Masalah yang paling sering terjadi adalah adanya darah dalam feces.
Kondisi Darah Saat Bab
Sebenarnya orang yang menemukan darah saat buang air besar tidak perlu merasa langsung panik. bahkan kondisi ini mungkin sebelumnya sudah pernah terjadi dan tidak pernah disadari. Beberapa gejala lanjutan memang memerlukan pemeriksaan yang lebih lanjut. Ada dua hal yang bisa menjadi indikator sebagai penyakit tertentu, yaitu dimana darah itu ditemukan. Apakah darah tersebut memang ada pada feces termasuk di dalamnya? Atau darah itu baru ditemukan pada kloset setelah buang air besar? kondisi ini bisa menjadi salah satu analisa tentang penyakit atau kelainan tertentu yang di derita.

Darah yang ditemukan baik dalam feses atau bekas dari feses tersebut memang bisa menjadi petunjuk penting untuk analisa penyakit tertentu. Jika darah yang ditemukan pada feces disertai dengan beberapa gejala maka bisa merujuk pada jenis penyakit.

Wasir atau ambeien adalah salah satu jenis penyakit yang dilihat dengan adanya pembengkakan pada bagian pembuluh darah dan peradangan pada bagian anus. Wasir bisa terbentuk dari kebiasaan mengejan saat buang air besar sehingga menyebabkan tekanan kuat pada bagian pembuluh darah. Wasir bisa muncul pada bagian anus dalam dan dibawah anus (luar anus)

Gejala Wasir :
  • Ada pendarahan pada saat buang air besar (biasanya tidak menyebabkan rasa sakit).
  • Gatal dan tidak nyaman pada bagian anus.
  • Terjadi pembengkakan pada bagian sekitar anus
  • Muncul benjolan di bagian anus dan bisa terasa lebih sakit.
  • Gejala wasir dalam atau yang terletak pada bagian dalam anus memang tidak mudah dikenali namun sering menyebabkan sakit saat buang air besar.
  • Wasir luar sering menyebabkan rasa tidak nyaman saat duduk karena benjolan yang keluar dari bagian anus.
Penyebab Wasir
  • Kebiasan mengejan saat buang air besar.
  • Kebiasaan duduk terlalu lama tanpa penopang di bagian anus.
  • Penyakit pencernaan dalam waktu lama seperti diare dan sembelit.
  • Obesitas
  • Wanita hamil
  • Tidak atau jarang mengkonsumsi makanan berserat seperti buah dan sayuran.

Cara Mengatasi Wasir
Pada tahap awal wasir masih bisa diobati dengan pemberian obat tertentu yang mengandung hidrokortison. Namun ketika tahap wasir sudah besar atau mengganggu penderita maka bisa dilakukan pengangkatan wasir dengan operasi bedah.

Cara Mencegah Wasir
  • Biasakan untuk mengkonsumsi berbagai jenis makanan yang mengandung serat seperti buah, sayuran, kacang-kacangan dan biji-bijian. Serat yang larut dalam usus bisa membuat kerja usus menjadi lebih ringan dan semua sari makanan diserap oleh tubuh dengan bantuan enzim. Selain itu serat akan membantu tinja yang dihasilkan oleh usus menjadi lebih lunak. Baca Juga: Jual Obat Wasir Berdarah Ampuh 
  • Biasakan banyak mengkonsumsi air minum, paling tidak delapan gelas per hari. Air minum membantu proses metabolisme termasuk pencernaan oleh organ pencernaan.
  • Biasakan untuk tidak mengejan saat buah air besar untuk melindungi pembuluh darah di anus dari tekanan saat buang air besar.
  • Lakukan beberapa olahraga untuk menurunkan berat badan dan membantu proses metabolisme dalam tubuh.
  • Jika Anda terbiasa bekerja dengan duduk atau jongkok, maka jangan sesekali cobalah untuk berdiri atau berjalan-jalan sebentar.

Apa Dilakukan Jika Bab Berdarah?
Bab berdarah memang bisa menjadi salah satu pertanda penyakit tertentu. Namun gejala atau kondisi ini biasanya muncul dengan gejala lain. Berikut ini adalah langkah yang bisa Anda lakukan jika menemukan darah dalam tinja saat buang air besar.

  • Perhatikan kondisi tubuh Anda. Apa rasa tidak nyaman yang paling Anda rasakan selama beberapa hari terakhir? Jika Anda merasa ada gejala yang menyertai seperti beberapa penyakit di atas maka lakukan konsultasi dengan ahli medis.
  • Jika Anda sama sekali tidak pernah merasakan berbagai gejala sebelumnya dan merasa cukup sehat, maka bisa saja darah disebabkan karena Anda kurang serat. Konsumsi berbagai jenis buah dan sayuran yang banyak mengandung serat. Selain itu tetap jaga jumlah air yang dikonsumsi setiap hari. (baca juga Akibat kurang serat, Makanan kaya serat) Baca Juga:  Jual Obat Wasir Berdarah  
  • Hindari semua kebiasaan buruk yang menyebabkan potensi penyakit tertentu, seperti kebiasaan merokok dan minum alkohol. Baca juga ( bahaya merokok dan bahaya alkohol)
  • Selalu awasi dan perhatikan kondisi tinja misalnya apakah ada darah dan bagaimana kondisi warna?
  • Jangan pernah menunda untuk berkonsultasi dengan dokter jika menemukan darah dalam tinja dan merasa memang ada masalah kesehatan serius yang Anda hadapi akhir-akhir ini.
  • Perhatikan kondisi makanan dan minuman sehari-hari Anda. Biasakan mengkonsumsi makanan dan minuman yang bersih dan sehat. Selain itu perhatikan kebersihan Anda agar terbebas dari infeksi bakteri dengan cara sering mencuci tangan dan selalu mencuci tangan sebelum makan. Cara Cuci tangan yang benar dan steril.
Jadi ada banyak penyakit yang bisa ditandai dengan munculnya darah saat buang air besar. Tindakan untuk langsung berkonsultasi dengan ahli medis sangat diperlukan jika muncul beberapa gejala yang berhubungan dengan kondisi tubuh. Jadi kita bisa mulai memperhatikan kesehatan tubuh dari tanda – tanda seperti ini.
Silahkan Konsultasikan Keluhan Anda